ANALISIS PENGARUH CUSTOMER REVIEW DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA THEWAGYU CIREBON

Authors

  • Grace Regina Tendi Universitas Catur Insan Cendekia
  • Sudadi Pranata Universitas Catur Insan Cendekia
  • Ika Kartika Universitas Catur Insan Cendekia

Keywords:

Customer Review, Harga, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh customer review dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dan pengukuran indikator menggunakan skala likert. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner melalui google formulir yang terdiri dari 14 pernyataan dengan jumlah responden sebanyak 70 orang ditentukan dengan Teknik purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan SPSS versi 18. Analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, analisis deskriptif, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis melalui uji t, uji f, uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa customer review berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, dan customer review dan kualitas pelayanan secara bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Persentase pengaruh customer review dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan sebesar 65,6% dan 34,4% dipengaruhi variabel independen lainnya yang tidak ada dalam penelitian.

Downloads

Published

2024-02-20

How to Cite

Tendi, G. R., Pranata, S., & Kartika, I. (2024). ANALISIS PENGARUH CUSTOMER REVIEW DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA THEWAGYU CIREBON. Jurnal Witana, 2(1), 59–66. Retrieved from https://jurnalwitana.com/index.php/jw/article/view/63

Issue

Section

Articles